Gepak Kuning di Acara HUT Ke 4 Tahun, Berganti Nama Gepak Kuning Nusantara dan Mendukung IKN Nusantara Untuk Anak Cucu Kita

Baritorayapost.com, BALIKPAPAN – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Gerakan Putera Asli Kalimantan ( Gepak) merayakan ulang tahun yang ke-4. Acara HUT Gepak Kuning dilaksanakan di Balikpapan Sport and Convention Center (BSSC) atau Dome Balikpapan, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur. pada Minggu (03/07/2022) siang.

Ratusan pengurus dan anggota Gepak Kuning DPC se Kalimantan Timur dan perwakilan DPW Gepak Kuning Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara hadir pada acara HUT Gepak Kuning.

Bacaan Lainnya

Dalam perayaan HUT yang ke-4 Gepak Kuning Nusantara mengusung tema “Mendukung Ibu Kota Nusantara untuk Anak Cucu Kita”.

Ketua Umum Gerakan Putera Asli Kalimantan (Gepak) Kuning Nusantara Suriansyah atau biasa dikenal Prof menjelaskan bahwa momentum HUT Gepak juga dijadikan aplikasi nyata bagi Gepak Kuning yang konsisten mendukung penuh pembangunan IKN Nusantara di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara.

“Hingga detik ini kami tetap ada sebagai mitra pemerintah yang senantiasa mendukung apapun yang menjadi kebijakan pemerintah pusat, wilayah dan daerah tentu saja program itu hadir sebagai upaya dalam rangka meningkatkan mutu, tingkat kesehatan, keamanan dan ekonomi, sosial, politik dan budaya,” ujar Surianyah.

Ia juga berkomitmen akan terus mengawal pembangunan IKN Nusantara hingga teralisasi dan senantiasa menjaga kondusiftas Kaltim agar selalu aman tanpa adanya gesekan konflik vertikal maupun horizontal di Kaltim.

“Kami juga berkomitmen untuk selalu menjaga kondusiftas di wilayah IKN Nusantara dan Khusunya Kaltim agar tertib dan aman,”tegasnya.

Selanjutnya, Ketua Gepak Kuning Nusantara Suriansyah dan seluruh anggotanya memberikan pernyataan secara terbuka akan mengawal IKN dan akan menghadapi gangguan maupun penolakan oleh pihak manapun. Berkaitan dengan IKN Nusantara, Gepak Kuning akan menambah kata Nusantara di belakangnya sehingga digabungkan Gepak Kuning Nusantara.

“Karena Kaltim sudah jadi Ibu Kota Negara, makanya Gepak Kuning jadi pusat tapi bisa mencakup seluruh Nusantara mudah-mudahan,” pungkasnya. (Sab/BRP)

Pos terkait