Rasa Lega Dan Bangga Satgas TMMD Dan Warga Rampungkan Sasaran Fisik Dan Nonfisik Jelang Penutupan 

baritorayapost.com, SABANG – Impian warga Gampong Jaboi Kecamatan Sukajaya Kota Sabang mempunyai jalan akses untuk memperlancar pendistribusian hasil perkebunannya terwujud sudah. Menyusul, pelaksanaan TMMD reguler ke 116 Kodim 0112/Sabang Tahun 2023 dimana salah satu sasaran fisiknya adalah pengecoran jalan sepanjang 1200 meter saat ini sudah rampung 100%, Selasa (06/06/2023).

Jalan penghubung itu sangat membantu warga terutama untuk meningkatkan hasil pertanian dan perkebunan masyarakat setempat. Tidak hanya warga gampong jaboi saja yang akan menikmati jalan TMMD itu, melainkan sejumlah warga gampong tetangga juga akan menikmatinya. Di detik-detik akhir penyelesaian pengerjaan jalan itu, semua anggota Satgas TMMD merasa senang dan bangga dapat menyelesaikan tugas mulia ini untuk kesejahteraan warga.

Bacaan Lainnya

Dandim 0112/Sabang Letkol Inf Ahmad Sobirin mengungkapkan, pihaknya optimistis pengecoran jalan di gelaran TMMD Reguler itu akan rampung hari ini dan selanjutnya akan mempersiapkan untuk upacara penutupan. Diharapkan, nantinya jalan itu akan mampu meningkatkan perekonomian warga jaboi dan sekitarnya,” ucap Dandim.

Sesuai rencana, kegiatan TMMD reguler ke 116 sendiri dijadwalkan pelaksanaannya akan ditutup kamis tanggal 08 Juni 2023, semua sasaran baik fisik maupun nonfisik telah di rampungkan. (Pendim 0112/Sabang)

Pos terkait