Bikin Kejutan, Bebie Raih Suara Terbanyak Di Dapil Terberat Murung Raya

Bebie, S.Sos.,S.H.,M.M.,M.A.P (Foto: IST).

baritorayapost.com, MURUNG RAYA – Calon anggota legislatif dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Murung Raya 2 yang disebut sebagai dapil dengan persaingan terberat karena mencakup Kecamatan Tanah Siang, Laung Tuhup dan Barito Tuhup Raya, Bebie, S.Sos.,S.H.,M.M.,M.A.P mampu membuat kejutan.

Dimana tokoh muda asli Dayak Siang ini mampu meraih suara terbanyak di daerah pemilihan Murung Raya 2 dengan berhasil menggungguli sejumlah nama nama besar baik dari sesama caleg PDI P atau dari partai politik lainnya seperti dari PKB, PAN, Demokrat, PKS, PPP, Nasdem yang diisi oleh banyak politikus senior, katanya saat disambangi awak media ini di kediamannya di Desa Konot pada, Selasa (05/03/2024).

Bacaan Lainnya

Perolehan suara terbanyak tersebut diketahui setelah digelarnya rapat pleno terbuka rekapitulasi perolehan suara tingkat Kabupaten Mura oleh KPU setempat.

Dimana Bebie mampu menduduki peringkat pertama dengan mendapatkan suara tertinggi yaitu 1.993 dan bahkan menjadi salah satu rekor perolehan suara terbanyak pribadi caleg selama Pileg digelar, khusus untuk dapil 2.

Dari segi perbandingan secara potensi, pemuda kelahiran Desa Konut Kecamatan Tanah Siang yang dikenal dalam kesehariannya selalu sederhana, santai, dan senang bergaul dengan siapa saja. Dan bahkan banyak orang tidak mengetahui bahwa Bebie adalah salah satu anggota DPRD. Betapa mengejutkan dirinya memperoleh suara terbanyak tentu diluar prediksi, namun tidak ada yang bisa menolak bila hati nurani masyarakat sudah tergerak.

Saat ditemui oleh awak media, Bebie hanya menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tim, para pendukung dan semua pihak yang telah bekerja keras, sehingga mencapai hasil seperti yang diharapkan, ucapnya.

Prestasi Bebie dalam memperoleh suara terbanyak untuk Daerah pemilihan Murung 2 ini sangat mencolok, terutama jika dibandingkan dengan caleg lain yang berkompetisi di Dapil 2.

Ia berhasil melampaui jumlah suara caleg lain di daerah tersebut, termasuk di antaranya adalah Heriyus yang merupakan pemegang rekor suara terbanyak di Dapil 2 yang sama-sama rekan satu partai nya, Rahmanto Muhidin yang menjabat sebagai Wakil ketua DPRD Mura.

Lanjutnya, bahkan kalau saja suara pribadinya tidak dialihkan sebagai suara partai karena kurang pemahaman mekanisme oleh sejumlah KPPS dan hal itu diakui oleh pihak KPU, karena banyak pemilih yang mencoblos lambang partai dan juga mencoblos nomor urut 2 atas nama Bebie sekaligus di sejumlah TPS dimasukan sebagai suara partai, dipastikan Bebie meraih suara tertinggi se Kabupaten Mura, jelasnya.

Diketahui Bebie sendiri adalah seorang pemuda sederhana yang tinggal di Desa Konut, namun pengalamannya di dunia politik tentu tidak diragukan lagi karena menjadi salah satu ahli strategi yang membawa PDI- P menjadi Partai penguasa di Kabupaten Mura.

Berbekal pengalamannya di luar politik juga membuatnya jadi sosok pemuda intelektual, Bebie saat ini juga sedang menempuh pendidikan program doktor, dan segudang pengalaman bekerja di posisi strategis di sejumlah perusahaan besar baik perusahaan asing maupun perusahan lokal.

Namun kalo diliat kesehariannya, jauh dari kata seorang yang punya banyak kelebihan, tetap sederhana bahkan sering nongkrong dengan para pemuda desa tanpa sekat, padahal dirinya sudah menjadi anggota DPRD sebagai PAW almarhum Gad F. Silam dua tahun lalu.

Dimata banyak pemerhati dan sejumlah politikus senior bahkan sempat menyampaikan Bebie punya masa depan politik yang cerah, berpotensi mampu mencapai level yang lebih tinggi, namun tetap semua butuh perjuangan, terutama membuktikan janji-janji politik kepada masyarakat, karena tentu bagaiamanpun hati nurani satu-satu hal yang tidak akan bisa dibeli. (Tim BRP/Red/Adv).

Pos terkait