Babinsa 03/Awayan Melaksanakan Pemantauan Gebyar Vaksinasi Di Dua Kecamatan

Balangan – Babinsa Koramil 1001-03/Awayan mendampingi Kegiatan Vaksinasi Covid 19 untuk warga di Dua Kecamatan. Awayan dan Kecamatan Tebing Tinggi untuk mendapatkan Vaksin Covid-19 lanjutan dari tim kesehatan puskesmas.Minggu(20/3/22).

Babinsa Awayan Sertu Wagino yang melaksanakan pendampingan vaksinasi menjelaskan jumlah warga masyarakat yang telah melaksanakan kegiatan vaksinasi di dua Puskesmas Kecamatan.

Bacaan Lainnya

“Untuk di Puskesmas Awayan jumlah umum Dosis pertama 1 orang, Dosis dua sebanyak 14 dan dosis ketiga 6 orang yang datang untuk melaksanakan Vaksin,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, sedangkan kegiatan vaksin di Puskesmas Kecamatan Tebing Tinggi untuk jumlah Vaksin Lansia sebanyak 8 orang dan Dosis tiga lanjutan 3 orang.

Dikatakannya, jadi sementara ini Koramil Awayan wilayah kerjannya membawahi di dua Kecamatan, yaitu Kecamatan Awayan dan Tebing Tinggi. (red/mask95,brp)

Pos terkait