Amuntai-Sukseskan program Vaksinasi di masa Pandemi Covid 19, Babinsa Jajaran Kodim 1001/HSU-BLG terus mengawal pelaksanaan Vaksinasi di wilayah binaan. kali ini personel Babinsa Koramil 09/Amuntai Selatan, mendampingi pelaksanaan Vaksinasi di Des. Pulau Tambak, Kec.Amuntai Selatan, Kab.Hulu Sungai Utara (30/03/2022).
Demi menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat di desa binaannya, personil Babinsa aktif mendampingi tim medis dari Puskesmas setempat, serta memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa vaksinasi tersebut aman dan halal untuk digunakan.
Danramil 1001-09/Amuntai Selatan Pelda Iwan Bhakti mengatakan “Program Vaksinasi ini merupakan salah satu upaya Pemerintah dalam menghentikan Pandemi Covid-19, kita sebagai warga Indonesia harus mendukung dan mengikuti vaksinasi.
“Sinergitas aparatur kewilayahan dan seluruh lapisan masyarakat sangat diperlukan untuk memaksimalkan hasil yang dicapai dalam penanganan COVID-19 di wilayah,“ ujarnya.
Karena itu, kami mengajak kerja sama yang baik dari aparatur dan masyarakat terus dilakukan. Karena dengan kebersamaan dan kepedulian bersama penanganan COVID-19 dapat mencapai hasil yang maksimal.”tambahnya
Dalam program akselerasi percepatan vaksinasi covid-19 di indonesia yang menjadi tugas semua lapisan termasuk jajaran TNI terus melaksanakan kegiatan pemantauan vaksin covid 19 di wilayah masing-masing sebagai bentuk pelayanan prima bagi masyarakat,”pungkasnya
Kami juga menyampaikan kepada masyarakat yang telah menerima Vaksinasi, untuk tidak mengabaikan Protokol kesehatan yang telah di anjurkan Pemerintah. di Masa Pandemi saat ini sangat di harapkan peran serta dan kesadaran seluruh masyarakat untuk bersama-sama menghentikan penyebaran Virus mematikan ini, agar kita dapat kembali bangkit dan memulihkan keadaan,” tutup Danramil Pelda Iwan Bhakti. (red/mask95,brp)