KOTIM– 20/03/2022 – Personil Polsek Telawang Jajaran Polres Kotim Polda Kalteng menghadiri peresmian mushola AL- IKHLAS di Jalan Sulang 1 Simpang sebabi Rt.09 Desa Sebabi Kecamatan Telawang Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh unsur Muspika Kecamatan Telawang dan dihadiri juga oleh Kades Sebabi yang diwakili oleh staf, Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama ,Tokoh Pemuda Desa sebabi dan hadiri pula penceramah Ustad KH.Syarifuddin.
Ketua Panitia Mushola AL- IKHLAS
dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah memberikan bantuan untuk mendirikan mushola ini dan mengajak jamaah agar bersama – sama meramaikan mushola dengan melaksanakan shalat berjamaah dan pengajian.
Dalam kegiatan tersebut mushola Al- IKHLAS diresmikan oleh ketua panitia pembangunan Mushola, kemudian dilanjutkan Ceramah agama yang diisi oleh Ustad KH. Syarifuddin dari Sampit (Kotim) dengan tema ceramah “Ramaikan mushola dengan sholat berjamaah”.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani,S.I.K
M.M, melalui Kapolsek Telawang Ipda Rakhmat Effendi ,SH mengatakan bahwa dirinya berharap dengan dibangunnya rumah ibadah tersebut, dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan masyarakat setempat. Tak hanya itu, Ia juga berharap melalui kegiatan shalat berjamaah yang dilaksanakan dapat mempererat tali silaturahmi antar warga, sehingga tercipta kerukunan dan kamtibmas yang kondusif.
Dengan dibangunnya moshola ini tentunya kita berharap semua keharmonisan hubungan kekeluargaan di antar kita semakin erat, sehingga terhindar dari perpecahan yang dapat merugikan bangsa dan negara”,ucapnya. (Prv-Tlwg)