Polresta Palangka Raya – Polsek Rakumpit, Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng menggelar kerja bhakti bersama warga di halaman Masjid Al Muhajirin Kecamatan Sabangau, Jum’at (25/2/2022) pagi.
Kapolsek Rakumpit Waryoto, S.H., M.H, yang memimpin langsung jalannya kegiatan menuturkan, kegiatan tersebut dimaksudkan untuk menjaga kebersihan dan mewujudkan suasana asri di lingkungan salah satu Rumah Ibadah di Kecamatan Rakumpit Tersebut.
“Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin dan mempererat silaturrahmi dan kemitraan dengan warga setempat,” ucap Waryoto.
Dalam kesempatan tersebut Waryoto juga menyampaikan sejumlah imbauan kepada warga untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan (Prokes) dan 5M guna mencegah penularan virus corona serta bersama-sama mencegah terjadinya Karhutla dengan tidak sembarangan membakar lahan. (bib)