Kembali, Polresta Palangka Raya Gelar Vaksinasi di Taman Bonsi

Polresta Palangka Raya – Dalam rangka untuk mendukung percepatan penanggulangan pandemi Covid-19, seluruh instansi terkait kini terus bersinergi.

Tidak heran bila animo masyarakat yang ada di Kota Palangka Raya terus meningkat. Hal ini tentu beralasan salah satunya guna membentuk herd immunity.

Bacaan Lainnya

Dimana, berlangsung di Taman Bonsi (Bondol Sempati) masyarakat terlihat kembali beramai – ramai untuk mengikuti vaksinasi yang diselenggarakan Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng tersebut, Kamis (31/03/2022) pagi.

Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol
Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Wakapolresta AKBP Andiyatna, S.I.K., M.H., menyampaikan, kesadaran masyarakat dalam mendukung vaksinasi Covid-19 kini terus meningkatk.

“Pada pelaksanaan vaksinasi yang berlangsung tadi, syukur Alhamdulillah 223 warga sudah divaksinasi Covid-19,” ungkapnya, Kamis (31/03/2022) siang.

“Adapun rincian yang kami terima di Taman Bonsi yakni jenis vaksin Coronavac dosis 1 ada 8 orang dan dosis 2 berjumlah 29 orang,” urainya.

Lebih lanjut, Andiyatna menyampaikan, jenis vaksin Pfizer dosis 1 ada 8 orang, dosis 2 berjumlah 8 orang.

“Sementara itu dengan vaksin jenis vaksin Pfizer dosis 3 atau booster tadi sebanyak 136 orang. Kemudian menggunakan vaksin Covovax dosis 1 ada 15 orang dan dosis 2 sebanyak 19,” pungkasnya.(dk_reborn)

Pos terkait