Polresta Palangka Raya – Pengamanan (pam) terus dilakukan oleh Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng bersama Polsek Jajarannya pada Vaksinasi Covid-19 yang digelar di wilayahnya.
Seperti halnya pada Vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat umum yang digelar pada RSUD Doris Sylvanus Jalan Tambun Bungai, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Sabtu (2/4/2022) pagi.
Polresta Palangka Raya pun mengerahkan personel dari Polsek Pahandut untuk melakukan pendampingan dan pengamanan, yang dilaksanakan oleh Bripka Kuncoro dan rekannya mulai dari pukul 08.00 WIB.
“Vaksinasi Covid-19 di RSUD Doris Sylvanus dilakukan kepada 130 peserta, dengan rincian dosis satu 8 orang, dosis dua 11 orang dan dosis tiga 111 dengan menggunakan Vaksin Covid-19 jenis Sinovac dan Pfizer,” ungkap Bripka Kuncoro.
Ia bersama rekannya pun melakukan pendampingan dan menjaga keamanan serta ketertiban, sembari mengatur antrean masyarakat yang akan divaksin dengan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19.
“Harap untuk menjaga ketertiban selama menunggu antrean vaksinasi dan wajib mematuhi prokes, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, membatasi mobilitas serta interaksi (5M),” imbaunya. (pm)