Polresta Palangka Raya Terima Kegiatan Penelitian Pelayanan Publik dari Tim Puslitbang Polri

Polresta Palangka Raya – Kepolisian Resor Kota Palangka Raya, Polda Kalteng menerima kegiatan penelitian pelayanan publik yang dilakukan oleh Tim Puslitbang Polri pada kesatuannya, Senin (7/2/2022) siang.

Kegiatan penelitian itu pun dilakukan oleh Tim Puslitbang Polri pada Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah mulai dari pukul 14.00 WIB, yang dipimpin oleh Ketua Tim (Katim), Kombes Pol. Syahrial M. Said, S.I.K.

Bacaan Lainnya

Wakapolresta, AKBP Andiyatna, S.I.K., M.H. beserta para Pejabat Utama (PJU) dan Perwira pun menyambut kedatangan tim tersebut, yang akan melakukan kegiatan penelitian kualitas pelayanan publik di Polresta Palangka Raya.

“Kegiatan yang akan dilakukan oleh Tim Puslitbang Polri di Polresta Palangka Raya yakni penelitian terkait kualitas pelayanan publik dengan berbasis Hak Asasi Manusia (HAM),” ungkap Wakapolresta.

Kegiatan penelitian itu pun digelar pada ruang lobi Gedung Utama Mapolresta Palangka Raya, yang diisi dengan rangkaian kegiatan mulai dari pembukaan, doa, pengenalan lagu mars dan pemutaran vidio company profile puslitbang polri, sambutan dari Wakapolresta bersama Katim Puslitbang Polri hingga pendalaman materi penelitian.

Saat menyampaikan sambutan, Kombes Pol. Syahrial pun menyampaikan bahwa penelitian yang dilaksanakan Puslitbang Polri pada Polresta Palangka Raya tersebut bertujuan untuk mengevaluasi kelayakan mutu pelayanan publik, yang kali ini berfokus pada ruang tahanan.

“Adapun hasil yang ingin dicapai adalah untuk mengetahui kondisi ruang tahanan Polri saat ini, dengan berdasarkan tiga aspek, yaitu kelayakan mutu, pemenuhan standar HAM dan kualitas pelayanan publik,” ungkap Kombes Pol. Syahrial.

Menanggapi penyampaian tersebut Wakapolresta pun menerangkan, dengan hasil penelitian dari ketiga aspek itu, maka kedepannya akan dijadikan modal untuk merumuskan rekomendasi pada ruang tahanan di lingkungan Polri agar dapat semakin baik dan ideal dengan berbasis HAM.

“Polresta Palangka Raya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Tim Puslitbang Polri ini, semoga penelitian ini dapat memberikan peningkatan kelayakan mutu dan pemenuhan standar HAM ruang tahanan, serta meningkatkan kualitas pelayanan publik,” pungkas AKBP Andiyatna. (pm)

Pos terkait