Sambangi Pernikahan Warga, Bripka Nasution Laksanakan Asistensi dan Sosialisasi Prokes

Polresta Palangka Raya – Anggota Polsek Sabangau, Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng Bripka Nasution terus berupaya mencegah terjadinya penyebaran Covid-19 dengan menggiatkan Sosialisasi Protokol Kesehatan (Prokes) Kepada Masyarakat.

Sosialisasi tersebut dilakukannya sembari melaksanakan patroli sambang sekaligus asistensi dan pendampingan Prokes pada resepsi pernikahan warga di bilangan Jalan Manunggal Kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sabangau Palangka Raya, Sabtu (12/2/2022) siang.

Bacaan Lainnya

Nasution mengungkapkan, selain memastikan seluruh tamu undangan yang untuk tetap mematuhi Prokes Covid-19, kehadirannya di lokasi juga bertujuan menjalin kemitraan dengan warga serta memberikan rasa aman dengan kehadiran anggota Polri ditengah masyarakat.

“Penerapan prokes dan 5M dalam aktivitas sehari-hari merupakan wujud partisipasi masyarakat dalam upaya mencegah dan menekan angka penyebaran virus corona di wilayah Kecamatan Sabangau,” tandasnya. (bib)

Pos terkait