Memperingati HUT LaLu Lintas le 66, Satlantas Polres Pulpis Gelar Baksos

Pulang Pisau, – Dalam rangka memperingati HUT Lalu Lintas Bhayangkara Ke-66 Tahun 2021, Jajaran Satlantas Polres Pulang Pisau menggelar kegiatan Bhakti Sosial (Baksos) di Pondok Pesantren Sabilarrasyad Desa Mintin Kecamatan Kahayan Hilir Kabupaten Pulang Pisau, Rabu (22/9/2021).

Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) tahun 2021 mengambil tema Polisi Lalu Lintas yang Presisi Tangguh dan Bertumbuh di Era Kenormalan Baru.

Bacaan Lainnya

Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono melalui Kasatlantas Polres Pulang Pisau AKP Waryono didampingi KBO Satlantas Polres Pulang Pisau Ipda Tri Budiyantoro mengatakan bahwa kegiatan Bhakti Sosial membagikan beras dan sembako ke Pondok Pesantren Sabilarrasyad Desa Mintin Kecamatan Kahayan Hilir Kabupaten Pulang Pisau merupakan salah satu rangkaian dari peringatan HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke 66 tahun 2021.

” Harapan kita, kegiatan Baksos dalam rangka HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-66 yang dilakukan Oleh Satuan Lalu Lintas Polres Pulang Pisau dapat membantu meringankan beban hidup masyarakat, mengingat situasi saat ini masih pandemi Covid-19, ” kata Waryono

Di masa pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir ini, Waryono memghimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya di Kabupaten Pulang Pisau agar disiplin meningkatkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah untuk menekan laju penyebaran covid-19.

” Begitu juga kepada masyarakat yang belum vaksinasi supaya mendaftarkan dir kepada kantor desa setempat, atau langgsung datang ke tempat vaksinasi dengan menyertakan KTP atau identitas diri, ” pungkasnya. (BS/Red/BRP)

Pos terkait