baritorayapost.com, TNI AU. KALIJATI – Komandan Wing Pendidikan 300/Teknik (Danwingdik 300/Teknik) Kolonel Tek Dedy Cahyadi, S.T., pimpin Acara Tradisi Pelepasan Purna Tugas Mayor Tek Waryo Biantara dan PNS Tugino, bertempat di Lapang Apel Mawingdik 300/Teknik, Kalijati. Rabu (31/5).
Acara tersebut dilaksankan setelah Danwingdik 300/Teknik memimpin Apel Pagi. Danwingdik 300/Teknik mengucapkan kepada Mayor Tek Waryo Biantara dan PNS Tugino, selamat memasuki masa Purna Tugas dan selamat menikmati waktu bersama Keluarga tercinta, serta selalu menjaga silaturahmi yang telah terjalin baik selama ini. Terima kasih atas pengabdiannya Bapak kepada Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia serta Loyalitas sebagai Personel TNI Angkatan Udara, atas dedikasi, pengabdian dan kerjasamanya selama ini, semoga Bapak senantiasa diberkahi nikmat kesehatan, kebahagiaan dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Pungkasnya.
Hadir dalam acara tersebut Kadisopsdik Letkol Tek Safri Zakie Pulungan, Kadispers Letkol Adm Dedy Kapriantono, S.IP., M.M., Kadislog Mayor Tek Zaki Mustofa, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil Mawingdik 300/Teknik, (Pen300).