Tingginya Volume Kendaraan Di Acara Bazar, Kedua Anggota Koramil 05/Cpt Bantu Atur Lalu Lintas

Tangsel,Baritorayapost – Sinergitas bersama dalam melaksanakan tugas di lapangan terlihat saat, dua anggota Koramil 05 Ciputat Sertu J Arman Simangunsong dan Sertu Zumakir bersama aparat lainnya saat memantau dan mengatur lalulintas tepat di depan Pos Pantau Kesiapan Operasi Ketupat Jaya 2022 Pamulang Square , Kec Pamulang, Tangerang Selatan, Kamis (28/04/2022) malam.

Bacaan Lainnya

Kedua anggota Koramil 05 Ciputat bersama – sama unsur Polri, Satpol PP, Dishub dan Tenaga kesehatan langsung mengatur kelancaran lalu lintas jalan yang ramai dilalui kendaraan disebabkan didepan Pos Pemantau ada kegiatan Bazar sehingga volume kendaraan meningkat terutama para pengunjung bazaar yang sebagian besar menggunakan kendaraan.

Ditempat terpisah, Dandim 0506 Tangerang Letkol Inf Ali Imran melalui Danramil 05 Ciputat Kapten Inf Rahmat Sentosa mengatakan, memperlancar arus lalu lintas sudah menjadi tanggung jawab bersama dan saling membantu bersinergi dengan Polri demi kelancaran lalulintas jalan.

Kita tahu, di depan Pos Pantau Kesiapan Operasi Ketupat Jaya 2022 Pos Pam Pamulang Square, ada kegiatan Bazar sehingga arus lalu lintas kendaraan di depan Bazar ramai. Oleh karena itu, sudah menjadi tanggung jawab kita untuk ikut bantu Polri mengatur arus, sehingga pengguna jalan lancar dan tertib, ujar Kapten Inf Rahmat Sentosa.

Ditambahkan, Danramil, selama kegiatan Bazar, kita akan terus memantau untuk membantu memperlancar jalan, mengingat kebanyakan masyarakat juga berbelanja dengan menggunakan kendaraan masing-masing dan memarkirkan kendaraan di pinggiran jalan yang tidak jauh dari lokasi Bazar.

Tentunya, para anggota Koramil 05 Ciputat juga melakukan sosialisasi dan himbauan kepada para pengunjung Bazar untuk menerapkan disiplin protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19 agar tidak terjadi kluster – kluster baru. tegas Danramil.

Selain mengatur lalulintas, pengawasan dan penegakkan disiplin protokol kesehatan kepada masyarakat tetap dilakukan, karena ini tempat yang ramai di kunjungi warga, pungkasnya.

Pos terkait