Kegiatan OGN merupakan salah satu sarana peningkatan mutu pendidikan khususnya kompetensi profesional dan pedagogik guru SMP melalui ajang lomba yang kompetitif.
“Kegiatan OGN ini diharapakan dapat memotivasi guru untuk meningkatkan wawasan pengetahuan, profesionalisme, dan kinerja guru di Kabupaten Barito Timur ini,” harapnya.
Guru memegang peranan penting dalam menuju percepatan pembangunan pendidikan, karena guru yang berkualitas maka sudah dipastikan akan menghasilkan sumber daya manusia yang bermutu, bermartabat, dan berkualitas dalam menghadapi tantangan persaingan global. Tentu juga nantinya diharapkan akan berdampak positif terhadap karier guru itu sendiri.
Dilanjutkan Messias, kalau sekarang kita mengenal Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan, di mana hal ini dimaksudkan bahwa pemerintah mencoba berbagai cara untuk membuat pendidikan kita dinamis, karena pendidikan itu mengikuti alur kehidupan. Sebab faktanya, perubahan di dalam kelas, perkembangan kurikulum, perbaikan strategi pembelajaran kalah cepat dibandingkan denga perubahan kehidupan.
“Oleh karena itu kita harus merubah strategi, baik dari pihak guru sebagai pembelajar dan pihak institusi sebagai organisasi pembelajar harus berperan berperan aktif dalam perubahan tersebut”, ungkapnya.
Sebagai organisasi pembelajar di sekolah, maka kepala sekolah yang baik adalah kepalanya sekolah yang bisa membuat guru-guru dan siswa-siswi menjadi pembelajar.