Murid SDN 01 Tamiang Layang Sangat Antusias Mengunjungi Mobil Perpustakaan

baritorayapost.com, BARITO TIMUR – Mobil perpustakaan keliling Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Barito Timur telah menjadi solusi untuk memperluas akses bacaan bagi masyarakat. Salah satu sekolah yang disambangi oleh mobil perpustakaan keliling tersebut adalah SDN 1 Tamiang Layang,Selasa (04/04/2023).

Tampak terlihat kedatangan mobil perpustakaan keliling ini langsung diserbu murid-murid SDN 1 Tamiang Layang, mereka sangat antusias dalam membaca beranekaragam jenis buku.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Barito Timur Drs.Darius Adrian, M.Si melalui Kepala Bidang Pengolahan, Layanan dan Pelestarian Bahan Pustaka Manuwu Aryadikusuma, SE, MM kepada kontributor MMC Bartim mengatakan, mobil perpustakaan keliling ini memang dirancang khusus untuk menyediakan bahan bacaan yang beragam dan berkualitas, mulai dari buku pelajaran, cerita anak, novel, hingga ensiklopedia.

“Dengan adanya mobil perpustakaan keliling, diharapkan anak-anak dapat terus memperluas wawasan dan meningkatkan kemampuan membaca mereka,” harapnya.

Kunjungan ke SDN 1 Tamiang Layang pun disambut dengan antusias oleh para murid. Mereka merasa senang dan terkesan dengan kehadiran mobil perpustakaan keliling ini. Anak-anak terlihat antusias saat memilih buku yang mereka inginkan, sambil bertanya-tanya tentang cerita dalam buku tersebut.

Beberapa murid juga mengaku bahwa mereka tidak memiliki banyak buku di rumah, sehingga kunjungan mobil perpustakaan keliling sangat berarti bagi mereka. Banyak di antara mereka yang mengambil beberapa buku sekaligus, untuk dibaca. “Kedepan kita akan terus berkeliling untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,” pungkas Manuwu.(cak/Red)

Pos terkait