baritorayapost.com, BARITO TIMUR – Setelah mengikuti tes dalam perekrutan calon Panitia pengawas pemilihan umum kecamatan (Panwascam), akhirnya Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Barito Timur (Bartim) provinsi Kalimantan Tengah mengumumkan hasil akhir seleksi dan melantik secara resmi anggota oleh ketua Bawaslu Bartim, Feryanto Marthen Panggalaha di gedung umum Mantawara, Jumat (28/10/2022).
Pengambilan sumpah dari 30 orang yang dilantik untuk 10 Kecamatan dan turut dihadiri oleh jajaran pemerintah Bartim, Asisten I dan perwakilan pimpinan Forkompimda beserta para tamu undangan.
“Saya ucapkan selamat kepada pengawas kecamatan yang sudah diambil sumpah, dan saya juga ucapkan selamat memperingati hari Sumpah Pemuda bagi kita semua,” ucap Fery dalam sambutannya dihadapan seluruh peserta.