baritorayapost.com, PALANGKA RAYA –DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), secara resmi mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Provinsi sebanyak 15 nama ke KPU, Jumat (12/5/2023).
“Hari ini, kami telah menyerahkan seluruh persyaratan pendaftaran Bacaleg provinsi ke KPU Kalimantan Tengah. Dimana, ada 45 orang Bacaleg yang sudah mendaftarkan diri, dan semuanya telah dinyatakan lolos 100 persen,” ucap Ketua DPW PSI Kalteng, Pancani Gandrung, kepada awak media.
DPW PSI Kalteng menegaskan bahwa PSI optimis kedepannya akan lebih baik lagi serta mampu meraih kemenangan dalam Pileg 2024 khususnya ditingkat Provinsi. Pasalnya, PSI saat ini dipenuhi oleh kaum millenial yang inovatif dan penuh terobosan, untuk membawa perubahan di Bumi Tambun Bungai.
“Ia menyampaikan bahwa partai PSI digawangi oleh anak-anak muda yang energik, inovatif, penuh terobosan, serta pembawa perubahan. Artinya, kader-kader yang dimiliki partai PSI Kalteng saat ini, diisi oleh orang-orang muda militan yang memiliki visi misi kedepan, membawa perubahan di seluruh wilayah Bumi Tambun Bungai ini,” ujarnya.
Tambatua Sitohang, salah satu Bacaleg Partai PSI Dapil 3 Kota Palangka Raya, Pahandut – Sabangau, menambahkan, berkenaan dengan acara kami ini hari ini DPW Partai PSI Provinsi Kalimantan Tengah telah mendaftarkan 45 orang Bacaleg dan kami dinyatakan lolos 100% ikut kompetisi Pileg 2024 mendatang.
Semoga benang-benang yang telah dirajut ke depan akan jauh lebih baik melalui kaum generasi muda milenial dan juga kami sebagai senior ingin memberikan yang terbaik kepada anak-anak muda yang ada di Kalimantan Tengah, ” Ayo bersama-sama kita bela PSI, kita bela Kalimantan Tengah kita bawa partai PSI ini jauh lebih baik lagi ke depan agar bisa berguna bagi seluruh Kalimantan Tengah daerah Tambun bunga yang kita cintai semoga dukungan-dukungan dari semua kalangan baik muda baik tua baik senior, junior itu kami bisa dapatkan.
Terima kasih sahabat-sahabatku saudara-saudara ku semua yang mendukung PSI kita yakin ya PSI menang 2024 mendatang.
Tambatua Sitohang yang juga aktif dalam kegiatan Sosial dan merupakan anggota Ormas Kebangsaan dan dikenal Sebagai Pengurus Inti PBB (Pemuda Batak Bersatu) apabila terpilih anggota legislatif akan menjalankan tugas dengan amanah dan bertanggung jawab, dengan mengedepankan kepentingan masyarakat dan memperjuangkan aspirasi rakyat. Dengan begitu, diharapkan pembangunan di Provinsi Kalimantan Tengah dapat berjalan dengan lebih baik dan merata untuk seluruh masyarakat.
“Sekali lagi, kami meminta dukungan doa, restu serta dukungan suara, dari seluruh lapisan masyarakat Kalimantan Tengah. Tidak hanya dari kalangan Milenial, tapi juga dari para senior dan sesepuh, tokoh masyarakat dan semua pihak. Dengan satu keyakinan bahwa Partai PSI pasti menang pada Pemilihan Legislatif 2024 mendatang, sehingga dapat perubahan di wilayah Kalimantan Tengah ini,” imbuhnya.
Sebagai Bacaleg Partai PSI, Tambatua Sitohang mengajak untuk aktif berpolitik dan maju dalam Pileg tahun 2024 adalah sebuah panggilan agar turut berperan aktif dalam pembangunan daerah, tandasnya (Lus/BRP).