baritorayapost.com, PULANG PISAU – PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Kawasan Pulang Pisau, Regional 3, Sub Regional Kalimantan, Junior Manager Akhmad Syahrudin menerima kunjungan dari PT. Semen Indonesia Grup (SIG), Azikin Aziz selaku SVP Supply Change Management, serta Direktur PT. Air Mas Logistik, Indra Soejanto, Selasa (15/10/2024).
Azikin Aziz selaku SVP Supply Change Management menyatakan bahwa pelayanan jasa kapal dan bongkar muat di Pelindo Pulang Pisau sudah jauh lebih baik, berharap kedepan Pelindo Pulang Pisau dapat meningkatkan lagi Kinerja Bongkar Muat.
” Kami menyampaikan apresiasi terhadap pelayanan operasional Pelabuhan Pulang Pisau yang semakin baik dan bersih dari pungutan liar (Pungli), ” tegas AzikinAziz
Sementara Direktur PT. Air Mas Logistik menyampaikan rasa terima kasih kepada Pelindo Pulang Pisau yang selama ini sudah memberikan layanan optimal kepada PT. Air Mas Logistik sebagai pengguna jasa yang berkegiatan di Pelabuhan Pulang Pisau.
Terpisah, Akhmad Syahrudin, Junior Manager Pelindo Pulang Pisau menyampaikan terima kasih atas masukan dan apresiasi terhadap layanan Pelindo untuk semakin baik kedepannya serta berharap dukungan stakeholder terkait untuk bersama sama menjaga Pelabuhan lebih produktif, aman dan bersih.
“Pelabuhan merupakan sebuah ekosistem yang memiliki peran penting dalam perekonomian suatu wilayah dan banyak pihak yang terlibat dan berkepentingan dalam kegiatan di Pelabuhan,” ujar JM Akhmad Syarudin
Akhmad Syahrudin mengatakan, Pelindo Pulang Pisau selaku Operator Pelabuhan selalu berkoordinasi dan bersinergi dengan Regulator Pelabuhan, yakni KSOP Pulang Pisau serta stakeholder lain-nya dalam menerapkan serta menjalankan operasional Pelabuhan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
” Kami juga berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja Pelabuhan bersama stakeholder dan menjaga integritas didalam pelayanannya, ” pungkas Akhmad Syahrudin (BRP)