Wabup Kubar Hadiri Rakor Pemantapan Kesiapan Daerah Mendukung Sukses Pemilu 2024 di Balikpapan

baritorayapost.com, BALIKPAPAN – Wakil Bupati Kabupaten Kutai Barat (Kubar) H. Edyanto Arkan menghadiri Rapat Koordinasi Forkopimda se – Kalimantan Timur (Kaltim) dalam rangka pemantapan kesiapan Daerah mendukung sukses Pemilu 2024. bertempat Ballroom Hotel Novotel, Balikpapan. Selasa (06/02/2024).

Rakor Forkopimda di buka dan dipimpin langsung oleh Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik ini dilaksanakan guna mendukung kondusifitas daerah menjelang Pemilu Serentak yang akan di laksanakan pada 14 Februari mendatang.

Bacaan Lainnya

Pada rakor ini di hadiri Ketua DPRD Kaltim, Pangdam Mulawarman, Kapolda Kaltim, Ketua Kejaksaan Tinggi, Ketua Pengadilan Tinggi, Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim, Bupati dan Walikota se – Kaltim, Ketua KPU Kaltim Kabupaten/kota, pimpinan perangkat Daerah lingkup Pemprov kaltim, Kepala Badan Kesbangpol, Kepala DPMD/DPMK dan Camat se- Kabopaten/kota se- Kaltim.

Akmal Malik menyampaikan, bahwa berdasarkan survei , Kaltim ada di peringkat ke-5 wilayah dengan tingkat kerawanan tinggi dalam penyelenggaraan pemilu.
“ Hendaknya menjadi penanda atau peringatan bagi semua pihak, baik pemerintah, partai politik, penyelenggara dan pengawas pemilu, aparat keamanan dan seluruh lapisan masyarakat untuk menjamin demokrasi nasional di Kaltim berjalan dengan aman, damai dan lancar”, ujar Akmal

Lanjut Akmal, Rapat Koordinasi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah se-Kaltim dengan tema “Pemantapan Kesiapan Daerah Mendukung Sukses Pemilu 2024 di Kalimantan Timur” agar semua pihak dapat terus bekerjasama yang solid menjadi salah satu kunci keberhasilan dalam penyelenggaraan pemilu. Suksesnya penyelenggaraan pemilu bukan hanya menjadi tanggung jawab penyelenggara saja, tetapi menjadi tanggung jawab bersama pemerintah pusat dan daerah.

Menanggapi hal ini, Wabup Kubar H. Edyanto Arkan menyampaikan apresiasi atas dilaksanakannya Rakor Forkopimda tersebut. “Kita beri apresiasi tinggi atas diselenggarakannya Rakor Forkopimda ini, ini upaya untuk menyamakan persepsi terutama dalam rangka persiapan Pemilu dan Pilkada di tahun 2024 yang tinggal beberapa hari lagi”, ujar Wabup.

Lanjutnya, Pemerintah Kubar bersama KPU sudah menyiapkan surat suara yang siap di antarkan ke kepada kecamtan-kecamatan, dan pemerintah juga megutamakan kecamatan dan kampung yang terjauh di antaranya kecamatan Bongan. “ Bongan memiliki beberapa kampung yang susah untuk di jangkau, di antarnya Kampung Pering Taliq, Gerunggung, Tanjung Soke ini memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi, namun kita juga sudah memiliki pengalaman untuk kampung yg sulit tadi harus melewati sungai karena untuk akses jalan yang belum baik”, jelas Edyanto Arkan

Kita juga akan bekerja sama dengan masyarakat dan beberapa perusahaan agar surat suara dan kotak suara ini bisa sampai ke tempat tujuan.

Wabup Edyanto Arkan menghimbau agar seluruh masyarakat yang berhak memilih pada tanggal 14 Februari mendatang dapat hadir ke TPS untuk mencoblos.

Ia mengatakan agar kita bisa mengantisipasi indek kerawanan pemilu, apabila dalam perhitungan pemilihan agar para saksi hadir bersama – sama untuk menyaksikan sehingga tidak menimbulkan kecurigaan satu dengan yang lainnya.

Wabup mengharap agar pesta demokrasi ini seluruh masyarajat agar dapat melaksanakan lebih baik dari pada beberapa tahun sebelumnya, dan masyarakat dapat dengan riang gembira, aman dan damai, saling menjaga untuk menghindari kecurigaan.

Dalam arahannya Wabup juga menyampaikan kepada seluruh stakeholder , Polisi, TNI, Satpol PP, Linmas agar berjaga seoptimal mungkin. Jangan sampai ada silang sengketa sesama warga atau keributan, dan Wabup juga berpesan kepada seluruh Camat agar bisa berada di tempat karena tanggung jawab ada di Kecamatan untuk mengkordinir semua kampung yang berada dalam Kecamatan tersebut. (Tim BRP).

Pos terkait