Pulang Pisau, Baritorayapost- Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang menunjuk Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Pulang Pisau Slamet Untung Riyanto sebagai Plt Kadis Perikanan mengantikan H Riduan Syahrani yang memasuki Purna Tugas pada 1 Maret 2022
Serah terima jabatan (Sertijab) dilaksankan di Kantor Dinas Perikanan setempat, 1 Maret 2022 dari H Riduan Syahrani kepada Slamet Untung Riyanto dengan disaksikan pegawai dilingkungan setempat.
Kepada awak media, Riduan Syahrani menyampaikan bahwa selama menjabat Kadis Perikanan banyak hal yang dilakukan dalam rangka membangun sektor perikanan, khususnya penguatan dan pemberdayaan masyarakat di bidang perikanan.
” Yang lebih terkesan selama menjabat di Perikanan, adalah kefiatan yang memberikan nilai positifdalam.membangun penguatan ekonomi masyarakat di pesisir, khususnya dibadang perikanan, ” ucapnya
Sementara Plt Kadis Perikanan dan Kelautan Slamet Untung Riyanto berharap amanah dan kepercayaan yang diberikan Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang dapat dikerjakan dengan persepsi yang sama untuk melanjutkan program-program kegiatan yang sudah dilaksanakan oleh pejabat sebelumnya.
” Khususnya dalam mensukseskan program-program kegiatan dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional atau food estate, ” tandasnya (BRP)