Dihadapan Sidang DPRD Mura Ini Komitmen Bupati Untuk Mensejahterakan Masyarakat Murung Raya

baritorayapost.com, MURUNG RAYA – Bupati Murung Raya Heriyus, SE dalam pidato visi dan misinya di Rapat Paripurna yang digelar DPRD Murung Raya mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat murung raya atas kepercayaan dan dukungan yang telah diberikan, dan mengajak untuk menghilangkan semua perbedaan serta bersama-sama untuk membangun Murung Raya menjadi lebih maju dan sejahtera.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama ikut membangun mewujudkan Murung Raya yang lebih maju dan lebih sejahtera lagi,” kata Bupati Murung Raya, Selasa (4/03’2025).

Bacaan Lainnya

Bupati dan Wakilnya ini juga berkomitmen untuk memberikan seluruh daya dan upaya guna mewujudkan setiap program pembangunan demi kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk seoptimal dan semaksimal mungkin mencurahkan daya dan upaya kami tentunya atas dukungan seluruh masyarakat,” ujarnya.

Heriyus mengaskan bahwa tidak ada waktu lagi untuk menunggu untuk membangun dan membawa masyarakat kita menuju Mura Emas 2030.

“Usai paripurna di DPRD ini kami akan langsung berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kalteng untuk langkah-langkah strategis yang akan kita lakukan bersama dalam waktu dekat,” tandasnya. (adv/BRP)


SELAMAT ATAS DILANTIKNYA ┃ BUPATI KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH & WAKIL BUPATI KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH ┃ MASA JABATAN 2025 - 2030 banner 728x250

Pos terkait