Pulang Pisau, Baritorayapost – Polisi Sektor (Polsek) Jabiren Raya bekerjasama dengan Puskesmas Jabiren Raya, Pemdes serta PPKM Desa Tumbang Nusa mengadakan vaksin covid-19, dosissatu, dosis dua dan dosis tiga atau Bister yang dilaksanakan di Balai Desa Tumbang Nusa, Rabu (18/5/2022).
Dalam kegiatan tersebut, peserta yang mengikuti vaksin mendapatkan bonus minyak goreng kemasan 1 liter yang disediakan oleh panitia pelaksana.
Kapolsek Jabiren Raya Ipda Zendri Padumuan Habeahan kepada awak media mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi ini bekerjasama dengan Puskesmas Jabiren Raya sebagai tenaga medis serta Pemdes Desa Tumbang Nusa dan pengurus PPKM setempat.
” Sebelumnya, kegiatan semacam ini sudah kami laksanakan di Desa Tanjung Taruna dan hari ini kembali di laksanakan di desa Tumbang Nusa. Selanjutnya bergeser didesa lainnya diwilayah hukum Polsek Jabiren Raya, ” ucap Zendri
Kapolsek menambahkan setiap peserta yang mengikuti vaksinasi ini membagikan bonus minyak goreng kemasan 1 liter. Tujuannya kata Kapolsek, agar meningkatkan minat masyarakat dalam mengikuti kegiatan itu, dan ternyata sangat efekti dengan peserta mengikuti vaksin ini ukup banyak, ” kata zendri
Kapolsek juga menghimbau kepada masyarakat jangan takut dan ragu serta termakan isu-isu hoak terkait vaksin. kaerna, kata Kapolsek, vaksin dosis satu, dua dan tiga aman dan halal bagi masyarakat.
Sementara Kepala Puskesmas Jabiren Rustam Efendi melalui kepala Tata umUsaha Nurhadi mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi di Desa Tumbang Nusa ini mendapat sambuatan antusias dari masyarakat setempat.
Hingga saat ini, untuk capaian vaksin di kecamatan Jabiren Raya dosis 1 mencapai 103 persen untuk dosis 2 mencapai 75 persen dan untuk dosis 3 mencaapai 9.
” Kami menghimbau dan mengajak masyarakat di Jabiren Raya supaya turut berpartisipasi dan mendukung program ini guna mewujudkan heart emmunity sehingga tubuh menjadi kebal dan dapat mencegah virus covid-19. Kami dari Puskesmas Jabiren akan terus berusaha meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat sehingga dapat terhindar dari covid-19, ” pungkas Nurhadi. (BRP).