Baksos Polsek Ketapang, Sasar Korban Kebakaran

Kotim (06/11/2021) – Polsek Ketapang Jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, melaksaksanakan kegiatan bakti sosial yang digelar beberapa Hari yang lalu sebagai tanda Bahwa Polri peduli terhadap warga yang terdampak bencana kebakaran yang sempat terjadi beberapa Minggu yang lalu, di Desa Telaga Kecamatan.MB. Ketapang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng

Dalam Kegiatan ini Polsek Ketapang membagikan bantuan berupa bahan-bahan sembako kepada orang yang terdampak bencana tersebut.dan diketahui warga yang rumahnya terbakar rata-rata adalah para lansia yang tidak mampu.

Bacaan Lainnya

Wakapolsek Ketapang AKP Kasihan Budiman mengatakan bahwa dalam hal ini pihaknya merasa sangat senang karena dari kegiatan ini Polri dapat menunjukan kepedulian bahwa peduli terhadap setiap warga yang membutuhkan bantuan.

Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin,S.I.K,M.Si melalui Kapolsek Ketapang AKP Samsul Bahri,S.E,S.I.K mengatakan bahwa Polri akan selalu melaksanakan bantuan kepada setiap warga yang membutuhkan bantuan karena sebagai sesama manusia sudah sewajarnya saling membantu satu sama lainnya.(Fjr/Ktpg)

Pos terkait