Kotim (03/11/2021) – Polsek Telawang Jajaran Polres Kotim Polda Kalteng menghadiri kegiatan Rembuk dan Publikasi Stunting Tingkat Kecamatan Kab.Kotim Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Puskesmas Sebabi yang mengambil tempat di aula Kecamatan Telawang Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah.
Para undangan yang menghadiri kegiatan kegiatan Stunting tersebut adalah ,Camat Telawang,Kapolsek Telawang,Kepala Puskesmas Sebabi(Nara sumber) Posramil 1015-10 Sebabi,Para Kades se-Kec. Telawang,Operator PKM Desa dan ada berapa perwakilan perusahaan.
Adapun yang dibahas dalam kegiatan tersebut diatas antara lain :Pemahaman tentang Stunting/Kerdil,Dampak Stunting,Prevalensi Stunting pada Balita ,Data Stunting di desa- desa Sekecamatan Telawang.
Sebagian orang mungkin asing dengan istilah” Stunting “, stunting adalah kondisi tinggi badan anak lebih pendek dibanding tinggi badan anak seusianya, di Indonesia kasus stunting masih menjadi masalah kesehatan dengan jumlah yang cukup banyak hal ini disebabkan oleh kekurangan gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil)dari standar usianya, Kata dr.Fanty Zahro.
dr.Fanty juga menambahkan akan mendata Stunting di Desa-desa sekecamatan Telawang dan akan ditindaklanjuti dengan membentuk Tim Kecamatan yang akan diturunkan kelapangan sehingga dapat menurunkan permasalahan Stunting di wilayah Kecamatan Telawang.
Kapolres Kotim AKBP Adoel Harris Jakin,S.I.K ,M.Si melalui Kapolsek Telawang Ipda Rakhmat Effendi,SH sangat berterima kasih karena telah dilaksanakanya kegiatan Stunting tersebut sehingga menambah pengetahuan dan berpesan kepada warga agar dapat menyampaikan kepada warganya masing-masing yang saat hamil maupun anak yang sudah lahir agar ibunya memberi asupan gizinya terpenuhi sehingga terhindar dari masalah Stunting, tutupnya.(Prv-Tlwg)