Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polda Kalteng Polres Kotawaringin Timur – Pada kebakaran yang terjadi di Pasar Rakyat Desa Pundu beberapa waktu lalu, telah menghanguskan setidaknya 78 Ruko milik warga.
Dengan situasi seperti ini, sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat yang membutuhan layanan kesehatan, Tim lantas membentuk Posko Pelayanan Kesehatan (Yankes).
Tidak hanya tenaga kesehatan saja yang disiagakan, TNI – Polri maupun elemen masyarakat lainnya juga terlihat bersinergi guna memberikan bantuan secara sukarela bagi warga yang mengalami musibah tersebut.
Untuk lokasinya yang dipilih pun tidak jauh dari tempat kebakaran. Selain menyediakan obat – obatan dan vitamin, mereka juga memberikan sejumlah pelayanan kesehatan yang diperlukan warga.
Kapolres AKBP Sarpani, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Cempaga Hulu Iptu Dwi Susanto, S.E., M.M., menyampaikan, jika pihaknya akan selalu mendukung semua bentuk pelayanan yang ditujukan kepada masyarakat yang terdampak kebakaran.
“Semoga dengan berdirinya Posko Pelayanan Kesehatan ini bisa sedikit meringankan beban rekan – rekan kita yang kini sedang terkena