Tim Satgas Covid-19 Kab. Kotim Lakukan Pengawasan Vaksinanasi di Wisata Ujung Pandaran Kecamatan Teluk Sampit.

Kotim (03/12/2021) – Dalam rangka operasi yustisi penegakan disiplin Protokol, Anggota Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, yang dipimpin oleh Kanit Patroli Sat Samapta Polres Kotim IPDA Edi Subagyo tergabung dalam Tim Satgas Covid-19 Kab. Kotim pada hari Sabtu, 1 Januari 2022 sekitar jam 06.00 WIB hingga jam 23.00 WIB melaksanakan Pengawasan Vaksinasi di Wisata Pantai Ujung Pandaran Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Kapolres Kotim, AKBP Abdoel Harris Jakin,S.I.K, M.Si, melalui Kasat Sat Samapta Polres Kotim AKP Agung Budi Santoso, S.H., M.M. menuturkan dalam kegiatan Pengawasan Vaksinasi, Tim Satgas Gugus melakukan pemeriksaan para pengunjung Wisata Pantai Ujung Pandaran di depan pintu masuk dengan cara yaitu mengecek kepada pengunjung apa sudah melakukan vaksin atau belum melakukan vaksin, dan di dalam pemeriksaan tersebut apabila pengunjung sudah melakukan vaksin di perbolehkan masuk ke obyek Wisata Pantai Ujung Pandaran dengan di buktikan dengan menunjukkan kartu vaksin ataupun dengan menunjukkan aplikasi Peduli Lindungi.

Bacaan Lainnya

Pengawasan pengunjung juga dilakukan di vila-vila dan yang berada di pinggir pantai dengan melakukan himbauan agar para pengunjung selalu matuhi protokol kesehatan dengan cara selalu memakai masker dan menjaga jarak.

“sebanyak 200 orang pengunjung Wisata Pantai Ujung Pandaran yang telah melakukan vaksinasi, dan bagi yang telah memiliki kartu vaksin dosis 2 diimbau untuk tetap wajib melaksanakan protokol kesehatan” Jelas Kasat Sat Samapta. (Rny-Smpta)

Pos terkait