BARITORAYAPOST.COM (Buntok) – Wakil Ketua (Waket) II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Enung Irawati, mendorong pemerintah kabupaten (Pemkab) setempat untuk memperkuat sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
“Semua itu dilakukan untuk membantu perekonomian pelaku kecil menengah agar bisa bersaing serta bisa memasarkan produk yang mereka miliki. Sehingga tidak digilas oleh ekonomi koorporasi,” ujarnya, Selasa, (27/07/2021) kepada awak media di Buntok.
Tidak hanya itu saja, selain diberikannya bantuan permodalan kepada pelaku usaha UMKM, hendaknya Pemkab setempat memberikan pelatihan melalui dinas terkaitnya untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) pelaku usaha itu sendiri.
“Sehingga mereka bisa kreatif dan mampu bersaing dalam pengembangan usaha yang dijalaninya,” ucapnya.
Sedangkan di sektor peningkatan SDM bagi para pekerja atau kaum buruh dan kaum pencari kerja atau kaum muda, hendaknya mereka diberikan berbagai pelatihan dan keterampilan yang dibarengi dengan diberikannya sertifikasi atas keterampilan yang mereka miliki.
“Agar mereka mudah mencari pekerjaan atau membuka lapangan pekerjaan. Tentunya hal itu bagian dari mengurangi angka pengangguran,” tutur politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Barsel ini.
Dirinya menyadari, tugas tersebut tetap kembali kepada eksekutif sebagai eksekutor dari semua program. Namun, legislatif wajib memberikan saran dan masukan yang sifatnya membangun.
Lantaran itu dirinya berharap, perihal tersebut dimaksud bisa menjadi pertimbangan Pemkab Barsel ke depannya. Agar dapat memasukan program UMKM untuk peningkatan ekonomi kerakyatan.
“Semua itu bertujuan untuk mengatasi persoalan pelaku ekonomi kecil yang kian melemah dan mengurangi angka pengangguran akibat terdampak pandemik Covid-19,” demikian pungkasnya. (Amr/Red/BRP).