
Polres Kotim (10/06/2021) – Satlantas Polres Kotim jajaran Polda Kalteng kembali melaksanakan sosialisasi terkait pendisiplinan penerapan protokol kesehatan menyasar pertokoan dan swalayan di Jl.Rahadi Usman Sampit, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.
Saat tiba dilokasi yg di sasar, personil memberikan edukasi sekaligus pengarahan kepada pemilik usaha dan pengunjung. Bahwa, penerapan protokol kesehatan sangat penting. Tak lain untuk menekan penyebaran virus Covid – 19.
Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, S.I.K., M.Si melalui Kasatlantas AKP Salahiddin, S.H.,S E Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mengantisipasi penyebaran virus di area yang sering dikunjungi oleh masyarakat, ”jelasnya, Kamis (10/06).
Selain itu, sosialisasi dan intruksi yang diberikan kepada Pemilik Usaha Pertokoan dan Swalayan tersebut adalah agar menyediakan alat pengukur suhu tubuh, hand sanitizer, penyemprotan disinfektan, menerapkan social distancing dan memasang banner tentang bahaya virus Covid-19.
“Dengan harapan untuk memberikan penjelasan kepada masyarakat di pusat perbelanjaan agar tetap memperhatikan dan mempedomani protokol kesehatan,” jelas Kasat.(RSN/Lts)