Babinsa Koramil 1008-03/Tanjung imbau pedagang terapkan prokes dengan baik

BARITORAYAPOST.COM (Tanjung Tabalong) – Sebagai garda terdepan di wilayah, Babinsa Koramil 03/Tanjung Kodim 1008/Tanjung melaksanakan monitoring di sejumlah warung dan pertokoan di sekitar Kelurahan Jangkung dan Kelurahan Agung, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong.
Aksi ini dilakukan Babinsa Koramil 03/Tanjung kemarin, pada Selasa (25/5) sore. Menurutnya ini merupakan bentuk tanggung jawab tehadap tugas, sekaligus memberi rasa aman di wilayah binaan.
Monitoring Covid-19 dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan, diantaranya memastikan dan memberikan imbauan kepada warga setempat untuk patuh protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19.
Mendatangi sejumlah toko dan warung di sekitar Kelurahan Jangkung dan Kelurahan Agung, Kecamatan Tanjung, dari hasil monitoring masih ditemui beberapa orang warga yang tidak menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah.

Babinsa Koramil 03/Tanjung Serka Irwansyah mengatakan selain pengunjung, pedagang yang juga wajib memperhatikan protokol kesehatan.
“Baik yang berdagang di depan rumah, di ruko, di warung, atau di manapun, wajib bermasker. Karena akan berinteraksi dengan orang banyak, sehingga rentan dengan adanya paparan virus” ujar nya.
Babinsa Koramil 03/Tanjung tersebut menambahkan, mencegah paparan virus dapat dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan 5M, merupakan singkatan dari memakai masker bila keluar rumah, mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktivitas, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas
Edukasi tersebut disampaikan agar masyarakat  tetap mematuhi protokol Kesehatan covid-19 dimanapun berada. (Pentjg).

Pos terkait