BARITORAYAPOST.COM (Talaud) -‘Bertempat di kantor Polsek Gemeh, kec. Gemeh, kab. kepl Talaud, telah dilaksanakan olah raga bersama personil Koramil 1312-05/Essang dan Personil Polsek Gemeh, pegawai Puskesmas UPTD Gemeh dan perangkat Desa Gemeh, Kamis (13/2).
Sinergitas TNI-POLRI sudah tertanam dalam diri prajurit Koramil 1312-05/Essang, dengan kerjasama yang baik ini akan menjadi contoh kepada masyarakat agar masyarakat bersama-sama menjaga kebugaran dengan olah raga bersama.
“Hidup rukun dan damai itu sangat didambakan oleh kami TNI-Polri, kami menghimbau kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga kebugaran dalam diri masing-masing untuk kesehatan,” ungkap Plh Danramil 1312-05/Essang, Serma Iwan Tembo.
Polsek Gemeh berterima kasih kepada bapak Babinsa yang sudah meluangkan waktunya untuk berolaraga bersama dengan instansi lain di kec Gemeh. “Semoga kerjasama yang baik ini kita bertugas selalu dilindungi TYME untuk pengabdian kita kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang sangat kita cintai,” ungkap Kapolsek Gemeh, Ipda Glen C. Damar.
Dengan program ini, kita TNI-POLRI sangat dibutuhkan untuk bekerja sama dengan pemerintah di wilayah mengayomi dan mensejahterakan masyarakat khususnya di bidang olah raga, dengan demikian hidup sehat dengan olah raga merupakan faktor kunci utama dalam beraktifitas sehari – hari oleh karena itu dengan berolaraga kita satukan hati kita untuk menjaga kebugaran diri kita masing-masing dengan kepedulian TNI-POLRI memberikan pengertian kepada masyarakat agar dengan olah raga ini dapat bermanfaat dalam diri kita demi kesehatan masing-masing individu. (Red).