Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Kapuas – Satbinmas Polres Kapuas – Kamis (24/3/2022) sebanyak 50 orang Bhabinkamtibmas dan 5 orang Bhabinkamtibmas Food Estate beserta seluruh Kapolsek jajaran Polres Kapuas mengikuti kegiatan Kegiatan apel Bhabinkamtibmas di Polda Kalteng.
Berdasarkan surat telegram No : ST/233/III/OPS.4.1/2022 ditanda tangani oleh Dirbinmas Polda Kalteng Kombes Pol Ebet Gunanadar. S.I.K. meminta kepada seluruh Bhabinkamtibmas jajaran Polda Kalteng untuk melaksanakan apel Bhabinkamtibmas di lapangan Barigas Polda Kalteng.
Apel Bhabinkamtibmas kali ini mengambil tema “Mengefektifkan tugas preemtif dalam program Polri Presisi dengan mewujudkan Kamtibmas yang kondusif guna mengamankan program prioritas Nasional dalam rangka mendukung Pemulihan Ekonomi Nasional dan Reformasi Struktural menuju Indonesia maju.
Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Nanag Avianto, M.SI. mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas adalah kepanjangan tangan kepolisian di lapangan, Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak guna antisipasi segala permasalahan yang ada. Kondisi pandemi masih belum selesai atau masih berlangsung. Bhabinkamtibmas berperan penting dalam mendukung program pemerintah yakni percepatan vaksinasi dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Para Bhabinkamtibmas diharapakan untuk bisa berkoordinasi dan bekerjasama dalam mewukudkan Polri yang Presisi menuju Indonesia Maju, serta mampu mengoptimalkan aplikasi Binmas Online System Versi 2 (BOS V2)”.