BLUE PATROL EVERYDAY DI WILKUM POLSEK SUNGAI SAMPIT

Polres Kotim – Guna menjamin kamtibmas yang kondusif petugas piket Polsek Sungai Sampit telah melaksanakan kegiatan Patroli Blue Patrol Everiday di Desa Bagendang Hulu Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Kabupaten Kotim. Kamis (11/06/2021) Pukul 21.30 WIB.
Dengan kuat personel 2 Aiptu Hariadi, Aipda Boedi setyo menyasar Premanisme, Sajam, Miras dan Narkoba.
Kapolsek Sungai Sampit Ipda Lenina Olin, S.Tr.K mengatakan dalam patroli tersebut petugas memberikan himbauan kamtibmas kepada warga agar menjaga persatuan dan kesatuan NKRI.
Aiptu Hariadi dalam patroli tersebut menyampaikan agar waspada terhadap aliran atau giat yang mengarah sara, radikalisme dan intoleransi serta tingkatkan kerukunan antar umat beragama dan masyarakat sekitar.
“Kunci pintu dan jendela bila meninggalkan rumah demi keamanan. Bahaya dan larangan tentang narkoba.” Jelasnya.
Kami juga Melarang warga yg masih melakukan kegiatan berkumpul-kumpul dengan warga2 lainnya guna mencegah Penyebaran Virus Corona (Covid-19).
“Jika ada gangguan atau pelanggaran agar melaporkan ke Polsek Sungai Sampit. Imbau Aiptu Hariadi. (Red).

Pos terkait