Bupati Pulang Pisau Serahkan Hadiah Lomba Video Pendek Sosialisasi Prokes dan Larangan Mudik

BARITORAYAPOST.COM (Polres Pulang Pisau) – Polda Kalteng menyelenggarakan lomba video pendek Sosialisasi protokol Kesehatan (Prokes) dan Larangan Mudik yang diikuti masyarakat millenial Kabupaten Pulang Pisau dari tanggal 20 April sampai dengan 5 Mei 2021.

Juara I diraih Oktoberi, Juara II diraih oleh Anip dan Juala III diraih oleh Rahmad Agus Burhanudin dan kawan-kawan. Ketiga pemenang diberikan hadiah berupa piagam, tropy dan uang pembinaan.
Terkait hal tersebut, Bupati Pulang Pisau H. Edy Pratowo, S.Sos, M.M. menyerahkan hadiah lomba Juara I, hadiah Juara II diserahkan Kapolres Pulang Pidau AKBP. Yuniar Ariefianto sedangkan hadiah Juara III diserahkan Wakapolres Pulang Pisau Kompol Wahyu Edy P, S.H., Jum’at (07/05/2021) pagi.
“Lomba video pendek tersebut berisi tentang imbauan kepada masyarakat agar mentaati Prokes Covid-19 dan tidak mudik lebaran tahun 2021,” kata Kapolres Pulang Pisau.
Dia berharap sosialisasi melalui video lebih menyentuh dan menarik hati masyarakat untuk melaksanakan isi dari imbauan tersebut.
“Saya ucapkan selamat kepada para pemenang dan saya kembali mengimbau kepada masyarakat agar tetap mentaati Prokes dan tidak mudik lebaran untuk mencegah penyebaran Covid-19,” ujarnya.
Bupati Pulang Pisau dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada para pemenang lomba, dia berharap masyarakat terus berkarya dan berperan dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (DtT)

Pos terkait