Polresta Palangka Raya – Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng turut membantu pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di wilayahnya dengan melakukan pendampingan hingga pengamanan selama berlangsungnya kegiatan tersebut.
Seperti yang dilakukan oleh personel Polsek Rakumpit, Bripka Hengky bersama Briptu Beri Pranata saat mendampingi Vaksinasi Covid-19 di Kantor Kelurahan Pager Jalan Tumbang Talaken Kecamatan Rakumpit Kota Palangka Raya Kalimantan Tengah, Senin (13/09/2021) pagi.
Hengky mengungkapkan, selain mendukung percepatan vaksinasi dalam rangka Indonesia menuju herd immunity kegiatan tersebut juga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi tenaga kesehatan serta masyarakat yang hadir.
Dirinya menambahkan, pada pelaksanaan Vaksinasi kali, petugas kesehatan menyiapkan sebanyak 10 Vial (103 dosis) yang ditargetkan untuk 90 orang terdiri dari dosis 1 sebanyak 89 orang dan dosis 2 sebanyak 1 orang yang telah terdaftar sebelumnya di Kelurahan Pager.
“Ayo ajak keluarga, saudara dan tetangga untuk vaksin guna mencegah dan menghindari ancaman wabah virus corona, vaksinasi aman dan halal,” beber Hengky. (bib)