Fraksi NasDem Hanura, Pertanyakan Izin Perusahan Batu Bara Lalui Jalan Tahura

BARITORAYAPOST.COM(Kuala Kurun) – Sekitar tiga perusahan batu bara yang beraktivitas dan produksi melintasi jalan Tahura Lapak Jaru, Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas (Gumas). Hal itulah, dipertanyakan Fraksi Partai Nasdem-Hanura pendukung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten setempat pada rapat paripurna beberapa waktu lalu.

Juru Bicara (Jubir) Fraksi Nasdem Hanura Evandi mengatakan, terkait aktivitas perusahan batu bara yang melintasi jalan menuju Tahura Lapak Jaru. Dengan begitu ia mempertanyakan perizinan dari Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Gumas dan itu harus dijelaskan.

Bacaan Lainnya

“Mohon dijelaskan kelengkapan perizinan analisis dampak lingkungan atau AMDAL-nya serta legalitas terkait izin operasi dan produksinya perusahana batu bara yang melintasi Jalan Tahura Lapak Jaru itu,” ucap Evandi, Rabu (18/8/2021) lalu.

Karena menurut politikus dari daerah pemilihan (dapil) III ini menuturkan, berdasarkan hasil pantauan di lapangan, kata dia, terdapat tumpukan batu bara yang berdekatan dengan Tahura Lapak Jaru, hal tersebut dapat mencemarkan lingkungan khususnya di Kecamatan Kurun. Sehingga berdampak buruk bagi kesehatan.

“Banyak tumpukan batu bara itu dipinggir jalan bahkan di dekat Tahura Lapak Jaru, inilah yang dapat mencemarkan udara di sekitar, mengingat debu dari batu bara sangat berbahaya bagi kesehatan masyarakat, maupun wisatawan yang ke Tahura itu,” tegas dia.

Selain itu, dijelaskannya, terkait dengan aktivitas perusahan baik dibidang pertambangan, kehutanan, dan perkebunan, yang melintasi jalan Provinsi Kurun-Bawan-Palangka Raya, agar Pemda Gumas menyurati Pemerintah Provinsi Kalteng. Terkait legalitas para investor tersebut yang merugikan daerah khususnya Kabupaten Gumas.

“Kami juga berharap Pemda Gumas dapat menyurati Gubernur Kalteng, terkait legalitas para investor yang mengangkut hasil produksi melewati dan menggunakan jalan umum, mengingat kerusakan semakin parah dan keamanan keselamatan bagi masyarakat yang melewati ruas Kurun-Palangka Raya, karena sudah banyak kejadian lakalantas,” demikian Evandi. (Cp/Red/BRP).


SELAMAT ATAS DILANTIKNYA ┃ BUPATI KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH & WAKIL BUPATI KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH ┃ MASA JABATAN 2025 - 2030 banner 728x250

Pos terkait