Gereja Asi Hagatang Marapit Merayakan Natal

BARITORAYAPOST.COM (Kapuas) – Gereja Asi Hagatang Marapit merayakan Natal. Hari raya kelahiran Yesus Kristus atau Isa Almasih itu dihadiri jemaat dari desa tetangga Desa Pujon dan Jemaat Firdaus Desa Marapit II, Kecamtan Kapuas Tengah, Kabupaten Kapuas, Kamis (19/12/2019) sore.


Sebelum acara Natal dimulai, jemaat dihibur oleh Sekolah Hari Ahad (SHA). Dan ibadah Natal kali ini dipimpin salah satu penetua diakon Helina.K.A dan diisi dengan kudung pujian, plus  Pembacaan Nabuat Allah.




Ibadah perayaan Tahun ini mengangkat tema “Hiduplah sebagai sahabat bagi semua orang.” ( Bdk.Yohanes.15:14–15 )


Dengan kesepakatan bersama seluruh pengurus gereja Asi Hagatang Marapit mengangkat sub-tema “Menghadirkan kasih dan Damai Sejahtera melalui Persahabatan sebagai hadiah terbesar untuk persekutuaan Keluarga jemaat dan masyarakat.”





Khotbah Natal ini disampaikan oleh Pdt. Lasto.W. Junan. Perayaan Natal kali ini berlangsung sangatlah meriah. Karena semua undangan yang hadir satu persatu perwakilan jemaat undangan melantunkan pujiaan Natal.


Pdt.Hinyi. S.Th. selaku Ketua Jemaat GKE Asi Hagatang meminta supaya khususnya Jemaat Asi Hagatang Marapit agar selalu memperkuat kesatuaan dalam iman juga berjemaat.





Ketua Jemaat Hinyi juga Pengurus Gereja Asi Hagatang setiap akhir tahun membagikan bingkisan natal kepada jemaat yang lansia, janda duda yang khususnya beragama Kristiani di desa Marapit.



Ahir kata ketua jemaah Hinyi, S.Th mengucapkan Selamat Merayakan Natal 25 Desember 2019. Dan selamat menyongsong Tahun Baru 1 Januari 2020.(Rud/Red/BRP).

Pos terkait