Polres Kobar – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) TNI yang ke – 76, Kapolres Kobar AKBP Devy Firmansyah memberikan kejutan kepada dandim 1014 pbun dan danlanud iskandar.
Kejutan ini merupakan inisiasi dari Kapolres dengan membawa kue ulang tahun serta tumpeng ke lokasi Makodim serta lanud iskandar, Selasa (5/10/2021) pagi.
Kedatangan Kapolres beserta rombongan disambut langsung oleh Dandim serta danlanud.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Kobar menyerahkan kue serta tumpeng ulang tahun sebagai kado terindah di Hari ulang tahun yang diikuti dengan nyanyian lagu ulang tahun dari seluruh anggota. (dns)