Polres Gumas – Kabag Ren Polres Gunung Mas Kompol Amriansyah berkesempatan untuk memimpin apel pagi yang berlangsung di lapangan Mako Polres Gunung Mas, Selasa (8/3/2022) Pagi.
Saat memimpin apel tersebut, Kabagren menyampaikan beberapa arahan terkait pelaksanaan tugas.
“saya mengingatkan kembali terkait penginputan ABK Presisi, yang mana merupakan program prioritas Polri,” ungkapnya.
Selanjutnya, dirinya juga mengingatkan para personel agar senantiasa menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara disiplin di masa Pandemi Covid-19 yang masih melanda hingga saat ini, serta mensosialisasikannya kepada masyarakat.
“Jadilah contoh bagi masyarakat terkait kedisiplinan dalam menerapkan prokes dalam kehidupan sehari-hari agar terhindar dari resiko penularan Virus Corona, seperti memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mencuci tangan dan membatasi mobilitas,” pungkasnya. (sp)