Kapolres Kobar Imbau Petugas Kebersihan Tetap Terapkan Prokes

Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Kobar – Seolah tidak bosan, Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Bayu Wicaksono rutin melaksanakan pemberian imbauan tertib protokol kesehatan kepada masyarakat.

Seperti terlihat pada Minggu (27/2/2022) pagi di seputaran taman kota Manis Pangkalan Bun, memberiikan imbauan prokes kepada petugas kebersihan.

Bacaan Lainnya

“Disini kita imbau agar petugas kebersihan tetap mengutamakan keselamatan kerja dan mematuhi Prokes dengan memakai masker dan mencuci tangan ,” imbaunya.

Kapolres menuturkan, hal ini dilakukan guna meminimalisir sekaligus salah satu bentuk dukungan pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19. (dns)

Pos terkait