Kapolsek Pulau Petak Hadiri Pembukaan Pelatihan Tematik Berbasis Koperasi Mendukung Food Estate

Polres Kapuas – Bertempat di Kantor Balai Penyuluhan Pertanian Desa Sei Tatas hilir Kec. Pulau Petak Kab. Kapuas telah dilaksanakan Kegiatan Pembukaan Pelatihan Tematik berbasis Koperasi mendudukung Food estate angkatan II. Sabtu (19/2/2022) pagi.

Turut hadir dalam giat tersebut Camat Pulau Petak, Danramil Pulau Petak, Kapolsek Pulau Petak, Kepala Dinas Pertanian Kab Kapuas serta Peseta Pelatihan Kec. Pulau Petak.

Bacaan Lainnya

Kegiatan Pembukaan Pelatihan Tematik berbasis Koperasi mendudukung Food estate angkatan II yang akan di laksanakan selama 3 hari di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP ) Desa Sei Tatas hilir Kec Pulau Petak Kab Kapuas yang di ikuti oleh 30 orang peserta dengan rincian 24 orang dari petani dan 6 orang PPL sekecamatan Pulau Petak.

“Tujuan pelatihan ini adalah menciptakan kesamaan persepsi dan pemahaman yang komprehensif mengenai program Food Estate untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional secara berkesinambungan, menyiapkan petani untuk mampu meningkatkan produktivitasny, “ jelas Kapolsek Pulau Petak AKP Kasil B. Kawintana. (Or)

Pos terkait