(Foto: Andre F).
|
Kabag Humas Diskominfo Kabupaten Kapuas, Inop (kanan) dan Pemimpin Umum BRP, Selasa (10/9/2019) siang.
BARITORAYAPOST.COM (Kuala Kapuas) – Guna mendukung pemerintah daerah dalam hal publikasi kebijakan dan program-program pemerintah, wartawan dan pemimpin umum media online baritorayapost.com (BRP) melakukan kunjungan silaturahmi ke Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kapuas yang disambut oleh Kabag Humas Diskominfo Inop, Selasa (10/9/2019) siang.
Tujuan kunjungan silaturahmi tersebut adalah untuk membangun dan mempererat hubungan kemitraan antara media online baritorayapost.com dengan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kapuas sebagai penyelenggara publikasi berita online tentang kegiatan ataupun kebijakan pemerintahan daerah di Kabupaten Kapuas.
Dalam kesempatan tersebut Kabag Humas Diskominfo Kabupaten Kapuas, Inop menyambut baik atas kunjungan silaturahmi tersebut dan memberikan dukungannya. “Kita selalu merangkul dan mendukung semua media yang ada di kabupaten Kapuas ini dalam hal publikasi yang bersifat membangun ke arah yang lebih baik, karena melalui media publikasi tadi masyarakat akan memgetahui apa yang dikerjakan pemerintah dalam membangun daerah” jelasnya.
Setelah kunjungan silaturahmi tersebut, Sekber Aseng selaku atas nama media baritorayapost.com, mengatakan bahwa media perlu membangun hubungan yang baik dengan pemerintah sebagai mitra kerja. “Ya, kita selaku media akan terus mendukung kegiatan pemerintahan beserta kebijakannya dalam hal penyampaian ke publik untuk kemajuan daerah, namun tidak lepas dari fungsi utamanya adalah sebagai kontrol sosial masyarakat agar kegiatan dan kebijakan pemerintah tersebut harus mengacu pro rakyat” tandasnya.
Ia menambahkan, Media online baritorayapost.com hadir ditengah-tengah masyarakat untuk menyajikan suatu hal yang berbeda dari konstelasi perkembangan informasi dewasa ini. Hal baru itulah yang nantinya diharapkan mampu menjadi “Vitamin” bagi para pembaca dimanapun dibelahan dunia ini berada, tutupnya. (Andre/Red)