Polres Kobar – Keberagaman para pemuda yang berada di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dipersatukan dengan adanya Sumpah Pemuda pada tahun 1928 lalu.
Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Devy Firmansyah, S.I.K., melalui Kasatlantas Iptu Bayu Caesaria, S.T.K., S.I.K., ketika Ngobras (Ngobrol Bareng Satlantas) di halaman Kantor Satlantas Jalan HM. Rafi’i Kelurahan Madurejo Kecamatan Arut Selatan, Kamis (28/10/2021) pagi.
“Dalam peringatan Sumpah Pemuda ke-93 yang mengangkat tema bersatu, bangkit dan tumbuh ini, sengaja menggelar ngobras guna meningkatkan kesadaran para pemuda arti pentingnya menjaga kesatuan didalam keberagaman,” katanya.
“Dengan masih dalam situasi pandemi Covid-19, kami dari Satlantas Polres Kobar mengimbau kepada rekan – rekan pemuda untuk menjadi pionner dalam mengkampanyekan pentingnya mematuhi protokol kesehatan,” tuturnya.
Tidak hanya itu, harapan Bayu, pihaknya juga mengajak para pemuda yang merupakan contoh bagi pengendara lain agar bisa patuh terhadap rambu – rambu lalu lintas saat di jalan.
“Semoga apa yang menjadi niat baik kami ini bisa diterima oleh seluruh kalangan masyarakat, karena tanpa itu semua, upaya kami dalam memberikan edukasi kepada mereka itu tidak akan tercapai dengan maksimal,” tutupnya.(msz)