Menjelang berbuka puasa, Polsek Kota Besi bagikan takjil

BARITORAYAPOST.COM (Polda Kalteng, Polres Kotim) – Di Bulan yang penuh berkah ini kita banyak menghadapi berbagai persoalan seperti saat ini dimana kita menjalani puasa ramadhan dengan posisi masih pandemi covid 19 yang melanda Indonesia secara keseluruhan.
Meskipun saat ini masih banyak peningkatan kasus covid, namun di bulan penuh berkah ini tidak menghalangi kita untuk berbuat baik kepada sesama. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan guna berbagi dalam kebersamaan adalah dengan membagi takjil kepada masyarakat yang dilakukan oleh anggota Polsek Kota Besi.
Saat di konfirmasi Kapolres Kotim AKBP Abdoel Haris Jakin, S.I.K., M.Si. melalui Kapolsek Kota Besi IPTU Erik Andersen S.T.K., S.I.K., M.H. mengatakan bahwa pembagian takjil ini adalah inisiatif  dari para anggota polsek untuk bersama-sama meskipun masa pandemi kita sempatkan untuk berbagi rejeki dan takjil kepada masyarakat di wilayah Kota Besi. Kami harapkan dengan momen bulan suci ini dan pandemi covid tidak menurunkan semangat kita untuk berbuat baik kepada sesama dan saling tolong menolong. (Kapolsek Kota Besi)

Pos terkait