
BARITORAYAPOST.COM (Kuala Kapuas) – Dalam rangka memeriahkan dan memperingati HUT TNI ke -75 Kodim 1011/KLK menggelar lomba mancing bersama, di kolam markas Kodim Kuala Kapuas, jalan Tambun Bungai Jumat 23 Oktober 2020 pagi.
Dandim 1011/Klk, Letkol Inf. Ary Bayu Saputro, S.Sos menjelaskan kegiatan tersebut diikuti oleh perwakilan Forkopimda dan Anggota TNI Kodim 1011/Klk dan sejumlah insan pers di Kabupaten Kapuas.
Dikatakan Dandim pada kegiatan tersebut menuturkan bahwa kegiatan Lomba memancing yang dilaksanakan tersebut diharapkan bisa meningkatkan hubungan sinergitas Antara TNI -POLRI serta unsur Media Massa menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2020.
“Kegiatan yang kami laksanakan bertujuan menjalin sinergi dan kekeluargaan kepada semua pihak seperti Polri, Kejaksaan, Media Massa, sehingga kita bisa bersama-sama menjaga daerah agar kondusif,” ujar Letkol Inf Ary Bayu Saputro.
Ditambahkannya, ia juga mengajak kepada semua pihak untuk bersama-sama mensukseskan Pilkada yang damai, aman, dan lancar tanpa adanya gangguan yang tidak diinginkan. (Rah)