Optimalkan Program Bajaka Persisi Polsek Sematu Jaya hadir di sekolah sekolah

Polres Lamandau-Personel Polsek Sematu Jaya terus mengoptimalkan program Bhabinkamtibmas penjaga aksara (Bajaka) presisi untuk meningkatkan anak gemar membaca buku. Rabu, (16/2/ 2022).

Pemberian kendaraan roda dua Bajaka multifungsi ini dimanfaatkan oleh Bhabinkamtibmas  Bripka Yuliansyah Gifari dengan membawa buku pelajaran untuk siswa SD/SMP/SMA pengetahuan tentang Covid-19 untuk anak.

Bacaan Lainnya

Dengan dilengkapi pengetahuan umum, agama, lingkungan, sejarah, perundangan undangan, kesehatan, legenda nusantara dan cerita anak.

Kapolsek Sematu Jaya, Iptu Karno. melalui Bhabinkamtibmas Bripka Yuliansyah Gifari berharap agar kegiatan ini dapat bermanfaat bagi anak-anak melalui membaca buku yang sudah disediakan dikendaraan Bajaka Presisi.

“Saya berharap agar anak-anak bisa memanfaatkannya sebaik mungkin agar dapat mengisi sebagian waktu bermain mereka dengan hal-hal positif khususnya membaca buku,” katanya.

Adapun dalam kegiatan yang telah dilaksanakan di wilayah Sematu Jaya, telah menarik perhatian anak-anak di SD Negeri Bina Bhakti, Kecamatan Sematu Jaya, Kabupaten Lamandau, Provinsi Kalimantan Tengah.

“Mereka menyambangi kendaraan Bajaka Presisi, lalu membaca buku yang tersedia demi menambah wawasan,” Ungkapnya. (Krn).

Pos terkait