Polresta Palangka Raya – Banjir mulai menggenangi sejumlah kawasan di Kecamatan Sebangau, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang diakibatkan tingginya curah hujan dalam satu minggu terakhir.
Menindaklanjuti hal tersebut, Piket SPKT III Polsek Sebangau, Aiptu Acep Sopandi bersama Aipda F.E.Sihotang dan Bripka Nasution pun bergerak untuk mengecek lokasi tersebut, yang berada di Jalan wilayah Kelurahan Kameloh Baru Kecamatan Sebangau, Senin (13/09/2021) malam.
Acep mengatakan Kondisi kenaikan debit air saat ini sudah merendam jalan poros menuju arah Kel Bereng Bengkel sepanjang kurang lebih 2 Km dengan ketinggian air di jalan tersebut sekitar 70 – 100 cm.
“Akses jalan darat tidak dapat dilalui motor ataupun mobil, hanya bisa dilalui menggunakan perahu klotok, sedangkan ketinggian air di lingkungan pemukiman sudah hampir mencapai lantai teras rumah warga Bereng Bengkel,” ujar Acep.
Acep menambahkan untuk kenaikan debit air di Wilayah Kameloh Baru, akses jalan darat di pemukiman Kameloh Baru atas masih bisa dilalui motor dan mobil sedangkan untuk akses menuju pemukiman Kameloh Baru bawah hanya bisa menggunakan perahu Klotok
“Kami mengimbau kepada warga agar tetap waspada dan menjaga keselamatan diri, keluarga maupun orang lain saat beraktivitas pada kondisi banjir seperti ini, agar menghindari terjadinya peristiwa orang tenggelam atau kejadian lain sebagainya,” pungkasnya. (bib)