Personel Polsek Maliku Lakukan Pengecekan Penerapan Prokes Pengunjung Pasar Malam

Polres Pulang Pisau – Personel piket siaga Polsek Maliku, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, melaksanakan pengecekan penerapan prokes Covid – 19 bertempat di lokasi pasar malam Desa Maliku Baru Kec. Maliku Kab. Pulang Pisau, Jumat (10/09/2021) Malam.

Personel Polsek Maliku melaksanakan pengecekan penerapan prokes warga masyarakat dilokasi pasar harian dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana tingkat kepatuhan warga masyarakat terhadap prokes selama pandemi covid-19

Bacaan Lainnya

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H., menyampaikan, hasil pengecekan yang dilakukan oleh personel ditemukan bahwa tingkat kepatuhan warga masyarakat sudah meningkat dalam mematuhi prokes, hanya sebagian kecil yang masih terlihat mengabaikan prokes, langkah yang diambil yaitu memberikan teguran serta himbauan prokes kepada warga yang abai terhadap prokes

“Menjadi harapan kita bersama, semoga pandemi covid-19 segera berakhir,” tutup Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor.

Pos terkait