PERSONIL SAT BINMAS HADIRI BINROHTAL

Lamandau-Dengan menerapkan prokes Bag Sumda Polres Lamandau  menggelar binrohtal (pembinaan rohani dan mental) bagi seluruh personel serta ASN Polres Lamandau pembinaan rohani dan mental merupakan program Bag Sumda Polres Lamandau dalam meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan personilnya,Kamis (24/2/2022).

Kegiatan Binrohtal yang digelar setiap hari kamis ini, dilaksanakan di Masjid Ariizal  Polres Lamandau  dengan penceramah dan pembacaan yasin dari Kemenag Kab Lamandau  bagi yang beragama Islam seusai melaksanakan apel

Bacaan Lainnya

Binrohtal kamis pagi adalah kegiatan rutin sebagai wadah untuk membentuk karakter dan mental Anggota Polri khususnya Anggota Polres Lamandau  untuk menjadi lebih humanis dan beriman

Kegiatan ini yang setiap pekan sekali dilakukan diharapkan semakin menjadikan para personil Polri untuk selalu bertaqwa kepada Tuhan yang maha Esa sehingga kehidupan pribadi personil menjadi lebih baik, Ungkap Kasat Binmas.(Dtn).

Pos terkait