Pimpin Apel Operasi Zebra, Wakapolres Kobar: Keselamatan Berkendara Adalah Prioritas

Polres Kobar – Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan masyarakat berlalulintas, Polres Kotawaringin Barat (Kobar) menggelar apel operasi Zebra Telabang 2021 di halaman Mapolres Kobar, Senin (15/11/2021) pagi.

Kegitan apel tersebut dipimpin oleh Wakapolres Kobar, Kompol Boni Ariefianto dan diikuti oleh personel baik dari TNI, Brimob, dinas perhubungan, Satpol PP, Dinkes dan BPBD serat personel Polres.

Bacaan Lainnya

Dalam amanatnya, Wakapolres menyampaikan, permasalahan di bidang lalu lintas dewasa ini telah berkembang pesat dengan cepat dan dinamis sebagai konsekuensi meningkatnya kendaraan bermotor.

“Salah satu fokus kita adalah keselamatan bagi pengguna jalan karena memang yang paling utama,” ujar Boni.

Selain itu, lanjut dia, dalam operasi kali ini masih dalam kondisi pandemi Covid – 19 sehingga tujuan operasi kali ini untuk meningkatkan budaya tertib berlalu lintas dan disiplin protokol kesehatan.

Adapun sasaran dari operasi Zebra Telabang tahun 2021 yaitu penggunaan helm, melawan arus, sesuai batas keceptan, knalpot brong, tidak berkendara dibawan pengaruh minuman beralkohol, tidak mengoperasikan handphone sambil berkendara, bukan pengendra di bawah umur dan menggunakan safety belt (sabuk pengaman. (dns)

Pos terkait